Mengajar Pendidikan Moral Lewat Lagu (Tips Mendidik Anak Dengan media Lagu Yang Edukatif dan Memberi Nilai Moral)

Bookmark and Share
Mengajar Pendidikan Moral Lewat Lagu



Pendidikan moral, adalah pendidikan yang sangat penting bagi anak-anak. Namun pendidikan moral sangat jarang diberikan pada siswa di sekolah jaman sekarang. Salah satu faktor yang menyebabkan langkanya pendidikan moral bagi anak-anak di lingkungan sekolah

mungkin karena pendidikan moral adalah suatu hal yang membosankan bagi anak-anak. Banyak sekolah lebih mengejar pendidikan akademis karena menilai bila pendidikan akademis lebih bermanfaat dan tidak membosankan. Hmm…. 


Tapi agar topik kita tidak menjalar kemana-mana, mari kita kembali ke laptop.
Mungkin anda penasaran dengan judul di atas. Jarang sekali ada cara mengajarkan nilai-nilai moral kepada anak lewat media sebuah lagu. Bila dengan media dongeng mungkin kita sudah sering sekali mendengar. Para pendongeng professional sudah menjamur di seluruh penjuru tanah air. Hampir tiap daerah di seluruh nusantara memiliki jagoan pendongeng masing-masing.Kali ini saya akan mengajarkan kiat-kiat menjadi seorang guru, yang bisa mengajarkan nilai moral melalui sebuah lagu. 


Tentu saja hal ini juga berlaku bagi anda, orang tua.
Bukanlah sebuah hal yang sulit bagi anda untuk mengajarkan nilai moral melalui sebuah lagu. Anda hanya perlu mempelajari sebuah lagu yang bertemakan nilai moral, kemudian mempraktekannya atau mengajarkannya kepada siswa. Tentu saja dalam hal ini anda tidak hanya cukup mengajak anak bernyanyi, namun juga memberikan sebuah cerita pembukaan singkat hal-hal yang berhubungan dengan lagu yang akan anda ajarkan, dan memberikan penutup yang berisikan nila-nilai moral yang bermanfaat bagi anak.

Sebagai contoh, saya akan menggunakan sebuah lagu ciptaan saya sendiri, yaitu “BERSABAR”. Lirik yang terdapat dalam lagu tersebut seperti ini:

KU SERING DIAJAK AYAH
TUK MEMANCING DI DANAU DAN SUNGAI.
AGAR BANYAK IKAN KUTANGKAP,
AYAHKU SELALU BERKATA
BERSABAR DAN PANTAING MENYERAH
DALAM HATI HARUS TERTANAM
BERSABAR DAN PANTANG MENYERAH
SEPERTI DALAM MENUNTUT ILMU…
HARUS SABAR DAN PANTANG MENYERAH.

Agar lebih mudah dalam menguasai metode bernyanyi dan mengajarkan nilai moral, saya akan membagi menjadi 3 tahap.

Kita mulai dari tahap pertaman. Pada tahap ini, anda bisa menanyakan kepada siswa tentang apa yang mereka ketahui tentang memancing, pernahkah para siswa melakukannya, dengan siapa mereka biasa memancing, dan akan lebih bagus lagi kalau anda bisa menggambar di papan tulis, agar para murid bisa berimajinasi tentang aktivitas memancing itu. Ceritakanlah bagaimana asyiknya kegiatan memancing dan beberapa manfaatnya. Anda juga bisa menceritakan pengalaman anda memancing (bila ada). Setelah itu pada akhir cerita, anda tanyakan pada para siswa,”Supaya mendapatkan banyak ikan, sikap apa yang harus kita miliki?” Syukur kalau siswa bisa menjawab dengan tepat dua hal berikt ini , yaitu sikap sabar dan patang menyerah. Setelah menyangkut pada dua hal tersebut, anda bisa mengajarkan lagu BERSABAR tersebut.

Nah… Sekrang kita lanjut ke tahap yang kedua. Kegiatan inti pada tahap kedua adalah mengajarkan lagu. Mungkin butuh waktu yang lumayan lama untuk mengajarkan lagu BERSABAR, sehingga untuk pengajaran ini bisa dibagi menjadi dua atau tiga pertemuan.

Kalau siswa sudah bisa menyanyikan dengan baik, maka kita akan berlanjut ke tahap ke tiga. Pada tahap terkahir ini, kita mengajak siswa untuk menemukan beberapa pesan moral yang terkandung dalam lagu yang telah mereka kuasai. Dalam hal ini, anda bisa mengajarkan pentingnya sikap dan sifat sabar dan pantang menyerah, seperti yang terdapat dalam lirik lagu yang telah dinyanyikan. Anda pun bisa mememtik ayat-ayat dari kitab suci sesuai dengan agama kita masing-masing. Anda juga bisa memberikan beberapa referensi yang diambil dari buku atau bisa menceritakan pandangan anda sendiri akan pentingnya sikap sabar.

Kelebihan dari metode pengajaran ini adalah, para siswa bisa bernyanyi sambil belajar tentang pendidikan moral dan budi pekerti. Pendidikan moral bukan menjadi suatu hal yang membosankan lagi, bila anak-anak bisa kita ajak bernyanyi sambil belajar. Kelebihan lainnya, para siswa menjadi tidak mudah melupakan apa yang telah anda ajarkan. Karena ada kemungkinan siswa menyanyikannya sendiri, atau bersama dengan teman-teman mereka. Atau... anda bisa mengajak para siswa untuk menyanyikannya setiiap ada kesempatan di sekolah, supaya mereka tetap ingat akan nilai moral yang telah anda ajarkan. Hmm.... Akan lebih baik lagi bila mereka bisa mendengarkannya setiap saat lewat kaset atau CD (tapi sayang.... untuk lagu-lagu karya kak zepe belum ada).Ada beberapa lagu karya Kak Zepe yang bisa anda ajarkan dengan cara yang serupa. Lagu-lagu tersebut adalah:

Selamat belajar dan mengajar!! (Kak ZP)


Silakan Mempublikasikan Karya-karya Saya dengan mencantumkan:
Karya Kak Zepe, lagu2anak.blogspot.com

{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }

Posting Komentar