Lagu-lagu Anak Yang Dewasa
Tidak semua anak-anak, dan bahkan sebagian besar anak-anak di jaman sekarang menyukai lagu anak-anak. Salah satu sebabnya adalah lirik atau mungkin nadanya terlalu kekanak-kanakkan. Hal ini biasanya dialami oleh anak-anak yang duduk di bangku Sekolah Dasar, dimana usia mereka akan menuju usia “abege” / ABG alias Anak Baru Gede. Anak-anak yang duduk di bangku SD biasanya lebih susah untuk menyukai lagu-lagu anak. Karena selain di sekolah mereka sudah jarang diajarkan lagu-lagu anak, anak-anak SD juga sudah banyak dipengaruhi gaya hidup anak-anak “abege” yang biasanya duduk di bangku SMP.
Walaubagaimana pun, anak-anak usia SD masih pantas mendengarkan lagu-lagu anak. Namun lagu-lagu anak yang bisa masuk ke dalam hati mereka memang tidak mudah. Dibutuhkan lagu-lagu anak yang tidak kekanak-kanakan dan terdengar dewasa bagi anak-anak SD. Lagu-lagu ini saya sebut sebagai lagu-lagu anak yang dewasa. Lagu – lagu anak yang dewasa tidak perlu bertemakan cinta muda-mudi, namun bisa bertemakan persahabtan, kasih sayang kepada orang tua, cinta tanah air, budi pekerti, dan lain-lain.
Contoh lagu-lagu anak yang dewasa dan telah saya ciptakan adalah:
Lagu-lagu di atas bisa dikatakan terlalu berat bagi anak-anak TK dan PAUD, tapi tidak bisa juga disebut lagu dewasa (bertemakan cinta muda-mudi).
Bahkan ada beberapa “lagu dewasa” yang pantas dinyanyikan oleh anak-anak. Lagu-lagu yang cukup populer dan digemari oleh anak-anak dan tentunya juga pantas dinyanyikan oleh anak-anak contohnya adalah lagu “Laskar Pelangi”-nya Nidji, “Bunda”-nyaMelly Guslow, “Sahabat Sejati”-nya Sheila on 7, dan masih banyak lagi.
Jadi marilah para musisi dan semua yang peduli nasib lagu anak, untuk semakin memahami selera musik anak. Karena anak-anak SD pun, masih membutuhkan lagu-lagu anak yang sesuai dengan usia mereka, dan tentunya bukan lagu dewasa, melainkan lagu-lagu anak yang “dewasa”. Dan bagi anda orang tua, berhati-hatilah memilih dan memilah lagu yang pantas untuk buah hati anda. Tidak harus lagu-lagu anak, namun bisa juga “lagu dewasa” yang memiliki nilai pendidikan, motivasi, dan tentunya tidak bertemakan cinta apalagi yang “saru”.
Silakan Mempublikasikan Karya-karya Saya dengan mencantumkan: Karya Kak Zepe, lagu2anak.blogspot.com
{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }
Posting Komentar