dalam rangka “1st Anniversary of Asian Geographical JUNIOR Indonesia”
, dan tentu saja (mumpung ada orang tua dan guru) Kak Zepe juga menyempatkan diri untuk berkampanye. Bukan berkampanye pemilihan Presiden lho ya, tapi Kak Zepe berkampanye untuk “menyadarkan” orang tua dan guru untuk lebih mencintai lagu-lagu anak. Intinya, Kak Zepe menyampaikan kepada orang tua tentang tidak baiknya lagu-lagu dewasa bila didengarin anak-anak, dan betapa bermanfaatnya lagu-lagu anak bagi pendidikan anak.
Hmm…. Untuk lebih meyakinkan, di dalam acara tersebut Kak Zepe langsung memberikan bukti. Kak Zepe langsung mempraktekan manfaat lagu-lagu anak bagi anak-anak Indonesia. Setelah sedikit berbincang-bincang dengan MC, Kak Zepe langsung mengundang beberapa teman-teman kecil Kak Zepe untuk naik di atas panggung. Tiga teman-teman kecil Kak Zepe berasal dari berbagai sekolah.
Pertama, Kak Zepe mengajar bahasa Inggris dengan gerak dan lagu. Seperti biasa, lagu andalan Kak Zepe dalam mengajar bahasa Inggris adalah lagu berjudul BIG BIG BIG. Dengan lagu tersebut, Kak Zepe ingin menunjukkan kepada orang tua dan guru yang hadir bahwa mengajar bahasa Inggris tidak melulu harus banyak teori dan latihan-latihan, namun juga bisa dengan media lagu. Dengan media lagu, apalagi yang disertai gerak, anak-anak akan lebih bisa mengingat banyak kosakata.
Untuk menentukan juaranya, Kak Zepe meminta tolong kepada para tamu untuk bertepuk tangan. Tepuk tangan terbanyak adalah yang juara.Diantara ke tiga teman kecil yang naik di atas panggung, Kak Zepe memilih dua teman kecil Kak Zepe, yang bisa bernyanyi dan bergerak sesuai dengan lagu yang udah Kak Zepe ajarkan. Dan pemenangnya atau yang terbaik berhak mendapatkan hadiah doorprize dari sponsor.
Lagu yang kedua adalah lagu JUMLAH BUAH. Seperti judulnya, tentu mudah sekali menebak manfaat yang terdapat di dalam lagu tersebut. Lagu JUMLAH BUAH adalah lagu yang biasa Kak Zepe gunakan sebagai media mengajar penjumlahan bagi anak-anak, terutama anak-anak TK, PAUD, dan SD kelas kecil.
Seperti lagu yang pertama, Kak Zepe memilih tiga teman kecil untuk naik ke atas panggung. Setelah itu, Kak Zepe mulai bernyanyi sambil main tebak-tebakan kepada teman-teman kecil Kak Zepe.
“Dua buah jeruk kupetik di taman,
tiga buah jeruk kubeli di toko,
kini aku punya,
kini aku punya,
berapa buah jeruk kusimpan di kulkas?”
Begitulah lirik lagu JUMLAH BUAH yang dinyanyikan oleh Kak Zepe, sambil bertanya berapa jumlah total buah jeruk yang disimpan di kulkas. Meski jumlah buahnya Kak Zepe ubah-ubah, ternyata selalu ada yang bisa menjumlahkan buahnya dengan tepat lho. Anak yang bisa menjawab paling banyak dan benar pun berhak mendapatkan hadiah.
Untuk lagu yang terakhir, Kak Zepe mengajak tiga teman kecil lagi untuk maju ke depan. Kali ini Kak Zepe mengajar tentang pengenalan hewan dengan lagu. Lagu yang dibawakan berjudul “Binatang Nocturnal”. Lirik lagunya seperti ini:
Mereka bekerja keras di malam hari
Mencari makan kala hari tlah gelap
Binatang nocturnal itulah namanya
Binatang nocturnal kita menyebutnya
Seekor burung hantu
Dengan mata yang tajam
Dengan telinga dan hidung yang peka
Mampu menangkap tikus
Di dalam kegelapan
Karena burung hantu….OoOO
Binatang Nocturnal
Nah… Setelah selesai bernyanyi, Kak Zepe langsung bertanya kepada teman-teman kecil di atas panggung,”Apakah binatang nocturnal itu?” Dan ternyata langsung ada yang bisa menjawab,”Binatang yang mencari makan di malam hari”. Hingga pertanyaan kedua dan ketiga, dan tentu saja yang masih berhubungan dengan lagu yang baru saja dinyanyikan oleh Kak Zepe, ternyata bisa dijawab dengan baik oleh teman-teman kecil Kak Zepe di panggung. Dan peserta dengan skor terbanyak berhak mendapatkan doorprize.
Dengan media lagu, Kak Zepe membuktikan kalau anak-anak menjadi lebih mudah menguasai pelajaran. Kak Zepe pun bisa membuktikan, kalau dengan media lagu, anak-anak pun bisa belajar dengan lebih ceria dan FUN.
Setelah itu penampilan Kak Zepe, masih banyak penampilan dari berbagai sekolah sejabotabek dan penampilan dari kakak-kakak seniman SHINE ENTERPRISE. Dari semua pengisi acara, banyak sekali yang tidak lupa membawakan lagu-lagu anak. Acara ini ditutup dengan acara pemotongan kue ulang tahun. Dengan bernyanyi “Happy Birthday”, “Panjang Umurnya”, dan “Selamat Ulang Tahun”, kue pun dipotong dan dibagi-bagikan kepada semua perwakilan dari banyak pihak yang mendukung terselenggaranya acara tersebut. Lalu, setelah acara bagi-bagi kue dan penghargaan, Kak Zepe pulang deh dengan hati senang. Selamat Ulang Tahun JUNIOR, wish u all the best deh!! Salam cinta lagu2anak.
Silakan Mempublikasikan Karya-karya Saya dengan mencantumkan: Karya Kak Zepe, lagu2anak.blogspot.com
{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }
Posting Komentar