Sindikasi techno.okezone.com: Lahirkan Xbox One, Microsoft Buat 200 Lebih Prototype

Bookmark and Share
Sindikasi techno.okezone.com
Berita-berita Okezone pada kanal Techno // via fulltextrssfeed.com
Lahirkan Xbox One, Microsoft Buat 200 Lebih Prototype
Jul 12th 2013, 07:32

CALIFORNIA - Microsoft memamerkan rancangan awal dari konsol generasi terbaru besutannya, Xbox One. Creative Director Xbox Carl Ledbetter menyingkap desain purwarupa gagal itu pada Microsoft Worldwide Partner Conference 2013, 10 Juli.

"Kami mencari desain yang simple dan elegan, dan kami harus menyesuaikan kualitas," katanya seperti disadur dari Polygon, Jumat (12/7/2013). "Menggunakan prinsi-prinsip itu, kami mulai merancang," sambungnya.

Microsoft mengungkap beberapa model purwarupa dan sketsa awal untuk konsol generasi terbaru. "Rancangan yang Anda lihat di sini, kami menerapkan sentuhan gloss dan matte di tahap akhir," terang Ledbetter.

"Bagaimana pola ventilasi terlihat? Bagaimana logo merek di bagian depan? Bagaimana kami membuat font berkualitas tinggi, seperti televisi definisi tinggi di ruang keluarga?," kata Ledbetter.

Untuk membuat controller Xbox One saja, Ledbetter mengakui bahwa pihaknya membuat lebih dari 200 prototype.

Sementara itu, Xbox One akan dirilis di 21 Negara pada November 2013. Kompetitor PlayStation 4 ini dibanderol USD499 di Amerika Utara dan 429 poundsterling di Inggris Raya. (fmh)

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions

{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }

Posting Komentar