CALIFORNIA – Sukses dengan peluncuran game pertamanya, Icebreaker: A Viking Voyage pada akhir Juni lalu, kini kreator game Rovio Stars kembali siap menggebrak toko aplikasi Apple dan Android melalui game terbarunya yakni Tiny Thief.
Game petualangan ini menghadirkan tokoh pencuri kecil yang ingin membebaskan dunia dari keserakahan, korupsi, dan ketidakadilan. Ia beraksi dengan menggunakan segala tipu daya dan kelicikannya untuk mengalahkan lawan-lawannya di enam tahapan game, seperti yang dapat Anda lihat di link video ini.
Guna membantu pemain, maka game ini juga dibekali panduan untuk melalui setiap tahapannya, termasuk melewati penjaga dan bahaya lainnya. Adapun musuh yang harus dihadapi pencuri kecil tersebut diantaranya Dark Knight, bajak laut nakal, dan robot raksasa.
"Game ini sangat seru! Anda akan melewati sejumlah teka-teki yang greget, seperti bagaimana membuat penjaga pergi sehingga Anda dapat mengambil apa saja yang Anda cari. Pada tingkat pertama misalnya, Anda bisa menjatuhkan ember tepat di kepala penjaga untuk memastikannya tidak melihat Anda dalam menjalankan misi," komentar salah seorang pemain yang sudah mencicipi game ini, seagaimana dikutip Macrumours, Sabtu (13/7/2013).
Tiny Thief tersedia untuk perangkat robot hijau senilai USD3,51 atau sekira Rp35 ribu-an saja (kurs Rp9992) dan iOS (iPhone dan iPad) senilai USD2,99 atau sekira Rp29 ribu-an.
(amr)
{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }
Posting Komentar